Berita

Karsa Susun Strategi Menghadapi Evaluasi Kerja Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) T.A. 2021

Jumat (24/04) Kantor Imigrasi Sampit Kelas II TPI Sampit sangat serius untuk mewujudkan pembangunan ZI menuju WBK di tahun 2021. Langkah awal telah dilewati dengan perjuangan yang menghasilkan pengusulan imigrasi sampit oleh Kanwil Kemenkumham RI Kalteng sebagai satker untuk memperoleh predikat WBK. Untuk mempersiapkan tahapan evaluasi oleh Tim TPI Kemenkumham RI, Kepala Kantor (Bugie Kurniawan) sebagai role model kembali mengajak berdiskusi ketua pokja bersama seluruh koordinator area perubahan pembangunan ZI menuju WBK imigrasi sampit.

Bertempat di aula, kepala kantor memulai rapat dan diskusi dengan mengajak seluruh peserta bertukar pikiran dan meminta masukan ide – ide cemerlang untuk mensuskseskan evaluasi. Dalam kesempatan tersebut kepala kantor menyampaikan langkah awal yang dipersiapkan selama kurang lebih satu bulan sebelum pelaksanaan evaluasi. Materi paparan dan video proses pembangunan ZI pada kantor imigrasi sampit harus dipersipakan dengan sebaik baiknya. “Kita harus biasa menyajikan data – data perubahan (before dan after) yang telah dilaksanakan di kantor imigrasi sampit dengan menarik dan kreatif” ujar beliau.

Pada kesempatan yang sama, juga diminta untuk mempersiapkan video jingle, yel – yel, dan video profil agar dipersiapkan mulai dari sekarang memanfaatkan waktu yang ada. Seluruh koordinator dan anggota antusias untuk mempersiapkan data yang diperlukan dan harapannya tahun 2021 Kantor Imigrasi Sampit Sukses mendapatkan predikat WBK.  

Menu